
SMP Mu Ahmad Dahlan Metro, Lampung – Senin (16/07/08) Alhamdulillah, kembali dua orang siswa-siswi SMP Mu Ahmad Dahlan meraih dua medali, yakni Emas dan Perak dalam ajang “Festival Taekwondo Lampung” yang dilaksanakan pada tanggal 14-15 Juli 2018 di Gor Saburai Bandar Lampung.
Dalam perlombaan ini Nadia Sava kelas IX As Syakuur mendapatkan medali “Emas” dan Hafiz Zainul Muttaqin kelas IX As Sami’ mendapatkan medali “Perak”. Dengan capaian prestasi tersebut, diharapkan akan memupuk semangat berkompetisi siswa dalam setiap perlombaan.
Mental-mental menjadi sang juara selalu ditanamkan kepada putra-putri SMP Mu Ahmad Dahlan yang memproklamirkan diri sebagai “School of Holistic Education”. Selain itu, penanaman karakter dan budi pekerti yang baik untuk diri sendiri dan orang lain juga selalu ditanamkan pada diri masing-masing siswa.
Kepala SMP Mu Ahmad Dahlan, Ali Musyafa, S.Ag., M.M. turut memberikan apresiasi kepada mereka berdua, dengan harapan dapat menginspirasi teman-teman yang ingin mengembangkan minat dan bakat mereka sebagai siswa-siswi yang terus berprestasi dalam segala hal sesuai dengan visi SMP Mu Ahmad Dahlan, yaitu "Berakhlak mulia, unggul, dan berprestasi".