International Teleconference Learning Japan and Indonesia 2019
dikirim tanggal 20 October 2019 - 21:08:53, dan sudah dilihat sebanyak 1274 kali
artikel

Metro, Lampung – Jum’at (18/10/2019) SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan kembali melaksanakan agenda rutinnya dengan mengadakan “International Online Learning Japan and Indonesia”. Sebanyak  25 siswa/i dari SMP Mu Ahmad Dahlan (Indonesia) dan 25 siswa/i dari Kurojo (Jepang) mengikti e-learning atau teleconference via skype. E-learning tersebut berlangsung selama kurang lebih 60 menit tepatnya pukul 08.30 WIB sampai dengan dan puku 09.30 WIB.

Sedikit nampak perbedaan dari teleconference yang sudah pernah dilaksanakan sebelumnya, pada kesempatan kali ini, kami (SMP MuAD) memberikan sentuhan “Dress Culture”, dengan menunjukan beberapa baju adat dari beberapa provinsi di Indonesia, seperti LAMPUNG, PADANG, JAWA, dan PAPUA.

Tampak antusias luar biasa dari raut wajah seluruh peserta teleconference baik itu dari Jepang maupun Indonesia. Pada International teleconference kali ini SMP Mu Ahmad Dahlan dan Kurojo School, kembali mengasah kemampuan untuk menggunakan bahasa Inggris. Mrs. Annisa selaku guru bahasa Inggris SMPMU Ahmad Dahlan Kota Metro yang telah melatih siswa-siwi mereka untuk berkomunikasi sehingga mampu berkomunikasi dengan para pelajar di Jepang.

Sebelumnya SMP Mu Ahmad Dahlan juga telah melakukan teleconference dengan Junior High School Tsutsumioka. Kedepan e-learning tersebut akan akan terus dilakukan agar kemampuan berbahasa asing mereka akan terasah, dan mempunyai kepercayaan diri untuk menggunakannya di kancah international.

Tentunya dengan adanya e-learning tersebut akan dapat memberikan motivasi yang penuh bagi seluruh pelajar di seluruh Indonesia, khususnya siswa/i SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan. Sehingga unsur School of Holistic Education akan selalu ada dalam proses pembelajaran yang pada ahirnya akan membentuk peserta didik yang berakhlak mulia, unggul, dan berprestasi.

 

Berita Terkait
Hari Pertama di Turkey Negara Dua Benua
SMP Mu Ahmad Dahlan 673 Kali
Bursa, Turkey - Ahad, 09/01/2022 First day in Turkey, setelah kami tadi malam sudah mendarat tepatny...
Kirim 2 Ustadz Ke Purwokerto Ikuti ToT Buku Ajar Pesantren Mu
Administrator 1187 Kali
Purwokerto, Jawa Tengah - Pondok Pesantren Muhammadiyah Ahmad Dahlan Metro mengirimkan 2 Ustadz untu...
Lintas Kegiatan Ekskul Rutin Dengan Pelatihan Jurnalistik
Administrator 1476 Kali
Metro, Lampung - Sabtu, (23/02/2019) Ekskul Jurnalis dan KIR mengikuti pelatihan jurnalistik yang di...

Ingat jadi apapun kalian, jadilah orang yg apabila diseru seruan adzan kalian bangkit dan memenuhi panggilanNya, jadikanlah Sholat sebagai perisaimu dan Al Quran penuntunmu.

~ Ali Musyafa, S.Ag., M.M.
Kegiatan Belajar Mandiri Siswa dan Siswi SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan
2020-03-18     08:22:40
Assalamualikum Warohmatullohi Wabarokatuh.
HASIL TES PPDB GELOMBANG 1 TP 2020 2021
2019-12-05     13:51:03
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PPDB GELOMBANG 1 TP. 2
BARANG BARANG YANG WAJIB DIBAWA SATRI PONTREN AHMAD DAHLAN METRO
2018-06-11     13:03:23
Assalamualaikum Wr.Wb Berikut kami samp
Pengumuman Pondok Pesantren SMP Mu Ahmad Dahlan Metro
2018-07-04     20:36:11
السَّل